Sineong Minta Dishub Lakukan Uji Petik Jalur Baru Salatiga Sebelum Diberlakukan

Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng N Rachmadi meminta agar Dinas Perhubungan Kota Salatiga melakukan uji petik terlebih dahulu ss sebelum trayek/ rute baru diberlakukan.


"Jadi, memperbaiki rute yang ada berdasarkan uji petik. Jangan menggunakan asumsi, di coba dulu, rute digabungkan dan ditambah," ujar Sinoeng usai menghadiri kegiatan Sosialisasi di Gedung Sekda Kota Salatiga, Selasa (6/6) siang.

Ia mengungkapkan, banyak masukan berisik keluhan dari para pelaku moda transportasi umum. Mulai dari setoran yang berkurang, hingga kondisi jalan yang macet.

Tentunya, hal tersebut dipicu beberapa faktor. Diantaranya, ada rute yang ramai dan diminanti ada juga yang warganya sepi tidak tertarik dengan moda transportasi umum.

Melihat kondisi ini, ia pun sepakat jika harus melibatkan konsultan / para pakar transportasi.

"Di sini ada rute penumpang yang penuh, ada juta rute yang sepi. Sehingga dengan melibatkan konsultan akan jelas arahnya," lanjut dia.

Selanjutnya, setelah dilakukan uji petik bukan berarti telah memenuhi dan layak diterapkan. Hasil survei belum bisa dikatakan final.

"Uji petik kembali akan disampaikan ke masyarakat. Karena, pelaksanaan uji petik tidak akan sama. Dengan forum ini diharapkan dapat menemukan titik terang. Saya juga berharap ada masukkan dari PKK," bebernya.

Dalam kesempatan itu, ia juga meminta agar Dishub Salatiga menampung persoalan lainnya di tengah masyarakat. Dan jika ada yang melanggar akan ada tindak lanjut.

“Jika ada pelanggaran, persoalan cepat ditangani Dishub. Dan Pemkot berpihaknya tepat dan jelas," imbuhnya.