Usai mendapatkan rekomendasi dari PSI dan PAN untuk maju dalam Pilkada Solo, Pengaggeng Pura Mangkunegaran KGPA Mangkunegara X atau biasa di sapa Gusti Bhre makin intens bertemu masyarakat Solo.
- Bareng Koalisi KIM Plus, Gusti Bhre Antar Respati Ardi-Astrid Widayani Daftar ke KPU Solo
- Dampingi Astrid, Respati Adi 'Geser' Gusti Bhre?
- Rilis Hasil Survei, Prodi Komunikasi UNS: Gusti Bhre di Peringkat Pertama
Baca Juga
Bahkan tim dari KGPAA Mangkunegara X ternyata sudah berkonsultasi dan mencari informasi terkait pencalonan kepala daerah ke Kantor KPU Solo, Kamis, (22/8) kemarin.
Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Solo, Bambang Christianto usai sosialisasi tahapan Pilkada serentak di Kantor KPU, Jumat, (23/8).
Menurutnya sudah ada partai politik yang datang ke help desk KPU Solo sudah datang kantor KPU. Bahkan di hari Kamis (22/8) kemarin perwakilan dari Gusti Bhre juga sudah datang ke kantor KPU.
"Sudah ada dari Partai Golkar, LO-nya sudah ke kantor. Kemarin juga perwakilan dari Mangkunegara X juga tanya tanya soal pencalonan,” jelas Bambang.
Perwakilan dari Gusti Bhre itu datang ke help desk pilkada sekitar pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB. Mereka banyak menanyakan terkait proses pilkada. Mulai dari kapan pengumuman, pendaftaran dimulai.
Termasuk berkonsultasi terkait dengan gelar, sebab gelar itu harus sama baik yang tertulis di KTP dan dokumen pencalonan.
"Sebenarnya (konsultasi) lebih ke teknis," imbuh Bambang.
Sebelumnya kepada sejumlah wartawan Gusti Bhre masih enggan menyatakan kesiapannya untuk maju dalam pilkada Solo mendatang.
Padahal dua parpol pemilik kursi di DPRD Solo PSI dan PAN sudah memberikan rekomendasi untuk maju dalam Pilkada Solo.
"Kita lihat ya, masih ada waktu. Menurut saya apapun itu waktu akan menjawab,” pungkas Gusti Bhre.
- Gelar Debat Perdana, KPU Kota Solo Siapkan Tujuh Panelis
- Paska Dilaporkan Kader PDIP ke DKPP, Ketua KPU Solo Mundur
- Dua Kader PDIP Laporkan Ketua KPU Solo ke DKPP