Wihaji Disebut ke Pilgub DKI, Ketua Golkar Batang Masih 'Nggondeli'

Isu Bupati Batang periode 2017–2022, Wihaji masuk bursa bakal calon (Balon) di Pilgub DKI Jakarta maupun di Jawa Tengah santer di DPD Golkar Batang. Kemunculan isu itu dibenarkan Ketua DPD II Golkar Batang, Nur Untung Slamet.


"Saya secara pribadi dan organisasi partai masih mempertahankan Pak Wihaji nyalon di Batang yang ke dua kalinya," kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Batang itu, Kamis (16/2). 

Kabar berhembus antara lain Wihaji disandingkan dengan Gibran Rakabuming lalu berdampingan dengan Kaesang Pangarep hingga maju ke Pilgub DKI. Baginya, hal itu masih isu, sebab belum ada perintah secara kelembagaan. 

Untung mengatakan, secara pribadi masih ingin Ketua Harian DPD Golkar Jateng memimpin Kabupaten Batang. Apalagi saat ini ada Kawasan Industri Terpadu Batang. 

Lalu, dari sisi kepemimpinan, Untung menilai Wihaji sukses. Buktinya antara lain infrastruktur jalan sudah 85 persen diperbaiki, GOR Abirawa hingga pembangunan Islamic Center. 

"Untuk Golkar sendiri, saat ini masih berkonsentrasi memenangkan Pileg dan Pilpres 2024. Sehingga pada pilkada 2024 bisa mencalonkan diri tanpa koalisi," ujarnya. 

Setelah itu, jika Ketua Harian DPD Partai Golkar Jawa Tengah, Wihaji mendapat mandat mencalonkan di Pilgub Jateng maupun di DKI Jakarta, baginya hal itu jadi hak DPP Partai Golkar.