Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Semarang telah selesai melakukan seleksi untuk Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan melaksanakan tugas pengibaran bendera merah putih pada HUT RI Ke 77 di Balaikota Semarang, 17 Agustus 2022 mendatang.
- Sido Muncul Catat Peningkatan Penjualan Ekspor 39% pada Kuwartal III Tahun 2021
- Bentengi Mahasiswa dari Narkoba, USM Gandeng BNN Jateng
- Persiapkan Sistem yang Handal dalam Pengendalian Covid-19 di Area Publik
Baca Juga
Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Semarang, Sediatmoko mengatakan saat ini Paskibraka yang lolos seleksi sebanyak 14 putra dan 14 putri dari semua SMA/SMK di Kota Semarang sudah mulai menjalani pelatihan.
Pelatihan dilakukan selama 21 hari yang sudah dimulai pada 28 Juli lalu hingga 16 Agustus 2022. Ia berharap selama pelatihan hingga upacara pengibaran bendera, Paskibraka yang terpilih bisa serius dalam berlatih agar mendapatkan hasil yang maksimal.
“Sebelum mulai pelatihan sudah ada proses tantangan untuk mengecek kesiapan Paskibraka. Mereka berlatih di Halaman Balaikota Semarang dari pagi sampai sore,” katanya, Selasa (2/8).
Meski telah lolos seleksi dan mengikuti pelatihan, peserta harus mengantongi izin dari kedua orangtua, karena kegiatan ini memang harus diketahui oleh para orang tua.
Pasalnya pelatihan selama menjalani latihan tidak akan mengikuti pelajaran formal di sekolah, selain itu diharapkan orang tua juga bisa mendukung untuk ikut menjaga kesehatan Paskibraka dengan baik.
“Kesiapan kesehatan ini harus benar-benar dijaga oleh setiap peserta,” ungkapnya.
Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi juga sempat mengecek proses pelatihan dan memberikan motivasi agar Paskibraka selalu semangat dalam menjalani latihan. Hendi, sapaan akrabnya juga berpesan agar peserta bisa menjaga kesehatan selama pelatihan ditengah pandemi Covid-19.
Nantinya satu minggu sebelum melaksanakan tugas pengibaran, Paskibraka akan dikukuhkan oleh Wali Kota Semarang.
“Semangat ya. Bismillah, jaga kesehatan. Sampai ketemu tanggal 17 Agustus,” ujarnya.
- KSP : Pemerintah Targetkan Pembangunan PSN Tol Serang-Panimbang Rampung Maret 2024
- Ujian SKD Pemkot Semarang Dimulai 19 September
- Cakap Digital, Cegah Perundungan Anak di Dunia Maya