KPK Telusuri Kedekatan Anak Chairuman Dan Ponakan Setnov Di Klub Vespa

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendalami kedekatan anak dari politisi Partai Golkar Chairuman Harahap, Diatce Gunungan Harahap alias Ache Harahap dengan tersangka kasus korupsi proyek pengadaan KTP berbasis elektronik (KTP-el), Irvanto Hendra Pambudi.


"Didalami terkait hubungannya dengan tersangka IHP di klub vespa," ujar Jurubicara KPK, Febri Diansyah dalam konferensi pers di gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis petang (24/5) dikutip dari Kantor Berita RMOL

Namun begitu, Febri enggan menyebut nama klub dimaksud.

Nama Ache Harahap mencuat dalam penyidikan korupsi yang merugakan negara hingga Rp 2,3 triliun ini.

Febri menyatakan, Ache diperiksa sebagai saksi  tersangka Irvanto Hendra Pambudi dan Made Oka Masagung.

Dalam sidang KTP-el dengan terdakwa Anang Sugiana Sudihardjo, Irvanto juga menyebut Chairuman menerima duit proyek KTP-el sebesar 1 juta dolar AS.

Penyerahan uang diakuinya dilakukan bersama Made Oka. Selain itu, Irvanto mengaku sudah melaporkan penyerahan uang itu kepada pamannya, Setya Novanto yang kini tengah menjalani masa hukum di lapas Sukamiskin, Bandung.