Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jendral Dudung Abdurachman memberikan apresiasi terhadap tim gabungan yang telah berhasil menangkap empat pelaku penembakan dan satu penjual senjata di Sragen Jawa Tengah.
- Penyelenggara Pemilu Dan KPK Harus Punya Roadmap Berantas Politik Uang
- Adik Zulkifli Hasan Resmi Jadi Tersangka Suap
- Ditkrimsus Bekuk 5 Orang Sindikat Pinjaman Online (Pinjol), Kantor di Yogyakarta Disegel
Baca Juga
Pemberian penghargaan ini sebagai bentuk ucapan terimakasih atas kinerja yang telah dengan cepat mengungkap peristiwa tersebut.
"Kita berikan apresiasi kepada tim gabungan Polda Jateng dan Kodam IV Diponegoro atas kinerja cepat dalam pengungkapan penembakan istri Kopral Muslimin ini," ungkap Jendral Dudung dalam konferensi pers yang didampingi Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, Kapolda Jateng Irjen Ahmad Lutfhi, Senin (25/7).
Dalam kesempatan tersebut KSAD Jendral Dudung berharap tim gabungan untuk segera menangkap otak penembakan yaitu Kopral Muslimin secepatnya biar kasus ini menjadi terang benderang dan tuntas.
"Saya mengharap untuk Kopral Muslimin untuk segera menyerahkan diri ke kesatuannya secepatnya untuk segera mejalani proses hukum," pungkasnya.
- Pelaku Pelemparan Narkoba dengan Bola Tenis Ditangkap
- Sejak Februari, Polrestabes Semarang Tangkap 74 Tersangka Kasus Narkoba
- Indeks Kepuasan Masyarakat Terhadap Rutan Salatiga Capai Poin 99,22