Kunjungi Dua Pelanggan Industri Wujud Komitmen PLN UP3 Demak Sayangi Pelanggan

GM PT Lesso Technology Indonesia menerima kunjungan Manage PLN UP3 Demak di ruangannya. RMOL Jateng
GM PT Lesso Technology Indonesia menerima kunjungan Manage PLN UP3 Demak di ruangannya. RMOL Jateng

PLN UP3 Demak berniat menjaga komitmen terhadap keandalan pasokan listrik bagi pelanggan industrial.

"PLN siap mendukung kebutuhan pelanggan baik dari sektor industri, para pelaku usaha dan UMKM, pemerintahan dan rumah tangga. Terkhusus dalam rangakain Hari Pelanggan Nasional, PLN harus menjaga keandalan supplynya 24 jam 7 hari dalam seminggu dengan kualitas dan keandalan yang baik," ucap Manager UP3 Demak, Artika Hadi Wibawa usai melakukan kunjungan ke Lesso Technology Indonesia dan PT Charoen Pohphand Indonesia, Rabu (13/9).

General Manager PT Lesso Technology Indonesia, Li Zhoumin mengatakan, komunikasi terjalin bagus, respon cepat dan memberika pelayanan bagus.

GM Production PT Charoen Pokphand Indonesia, Nur Ubaya menyampaikan, PLN UP3 Demak mendukung perusahaannya melalui kelistrikan dalam industri peternakan.

"Terimakasih atas supportnya selama ini kepada kami sehingga kami bisa terus tumbuh dan berkembang untuk mendukung perkembangan industri peternakan di Jawa Tengah," pungkasnya.