Sebanyak lima armada bus diberangkatkan menuju Ibukota Jakarta, Minggu (16/4). Lima bus berkapasitas masing-masing 50 penumpang direncanakan mulai mudik Senin (17/4) sekitar pukul 11.00 WIB.
- Ratusan Pencari Kerja Mengadu Nasib di Job Fair 2024 Pemkot Magelang
- Kendalikan Kenaikan Harga Pangan, Pemerintah Gelar Bazar Pangan Murah Di Jaten
- Wali Kota Solo Tertibkan Bangunan di Bantaran Sungai
Baca Juga
Bus mudik tersebut dikomando oleh Ketua Paguyuban Rantau Grobogan (PRG) Kusnanto. Rencananya akan memulangkan sekitar 250 warga Grobogan.
Kegiatan pemberangkatan lima armada bus tersebut diikuti sejumlah pejabat Dishub Kabupaten Grobogan, Kepala Bank Jateng Grobogan, Kepala BKK Grobogan, Pimpinan Biro 57 Trans dan kru lima armada bus.
Setelah melaksanakan doa keselamatan dan foto bersama, bus beserta kru dan staf pendamping diberangkatkan dari Dishub Grobogan.
Kepala Dinas Perhubungan Grobogan, Mundakar mengatakan, guna memastikan kenyamanan perjalanan ada lima staff dari Dishub Grobogan yang ditugaskan mendampingi kru bus.
"Diperkirakan rombongan akan tiba di Dishub Grobogan Senin (17/4) pukul 00.30 WIB. Semoga mudik gratis Grobogan senantiasa aman, lancar, selamat, sukses dan berkah, amin," pungkasnya.
- Cegah Korupsi, KPK 'Awasi' Pemkot Semarang
- Polisi dan Muhammadiyyah Dropping Air di Dua Desa di Godong Grobogan
- Gugus Tugas Covid-19 Targetkan Oktober 2021 Vaksinasi di Salatiga Tuntas