Selain melakukan pembunuhaan terhadap Supriyono (35), penjaga malam di Focus Nusantara Jalan Diponegoro , ternyata pelaku juga melakukan perampokan dengan cara menjebol plafon ruangan dan mengambil sejumlah kamera yang hingga kini masih dihitung kerugiannya.
- Sidang Sekeluarga jadi Terdakwa di Pekalongan, Pengacara Kritik Keterangan Para Saksi
- Kemendag Temukan Peredaran 1800 Liter Minyakita Palsu di Sragen
- Eksekusi Bangunan di Gang Tengah Pecinan Dihadang Puluhan Lansia
Baca Juga
Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Dony Lombantoruan, mengatakan, selain membunuh pelaku juga melakukan perampokan. Hal ini dibuktikan dengan beberapa alat berupa pisau yang diduga digunakan membunuh tertinggal di lokasi.
"Ada beberapa alat seperti tas, alat untuk mengelas dan obeng juga tertinggal. Pelaku masuk lewat belakang ruko menggunakan tangga dan menjebol eternit ruko dan masuk mengambil beberapa kamera yang kerugiannya masih kita hitung," ungkap AKBP Dony di lokasi kejadian, Selasa (29/3/2022).
Sementara itu dari olah TKP yang dilakukan oleh Inafis Polrestabes Semarang, korban Supriyono mengalami 6 luka tusuk di sekujur tubuhnya hingga mengakibatkan kematiannya. Unit Resmob Polrestabes Semarang langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.
- Tersanga Pembunuhan Driver Taksi Online Peragakan 25 Adegan
- Korban Pembunuhan Sempat Kabari Istri Menjemput Penumpang di Mangkang
- Video Sempat Viral, Jambret Ponsel Anak Dibekuk Polisi