Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Batang memberikan bantuan kepada korban terdampak kebakaran rumah. Korban merupakan warga Desa Candirejo dan Sangubanyu, Kecamatan Bawang.
- Manajemen KIT Batang Siapkan Operasional Rusun Pekerja pada 2023
- Kapolres Magelang Mengajak Ngonthel Bareng Kunjungi Lintas Museum
- Durian Rembang Dari 21 Desa Siap Ikut Lomba
Baca Juga
"Bantuan yang kami berikan kepada bapak Mujianto yang rumahnya habis rata tanah akibat di lalap sang jago merah tersebut, berupa RTLH uang tunai 12,5 juta rupiah merupakan bantuan dari masyarakat batang, " kata pengurus Bidang Penanggulangan Bencana,PMI Kabupaten Batang Sri Mulyatno, Selasa (3/10).
Penyerahan bantuan juga diikuti Kepala Markas Karyono dan pengurus PMI Kecamatan Bawang dan babinsa setempat.
Sri menyebut dana bantuan berasal dari masyarakat yang dihimpun melalui Bulan Dana Kemanusiaan yang di kelola oleh PMI Batang. Dana itu dipergunakan untuk warga yang sangat membutuhkan.
"Contohnya kebakaran rumah, rehab rumah warga rentan dan pelayanan sosial lainya," jelasnya.
Selain uang untuk memperbaiki rumah, pihaknya juga memberikan bantuan sembako dan uang tunai. Pihaknya juga berkolaborasi i bersama BPBD Batang, bagian Kesejahteraan Rakyat (Keaea), dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Batang
"Semoga bantuan ini bisa meringankan beban dan rumah bisa segera di dirikan kembali,"imbuh Sri Mulyatno
Ia mengingatkan warga untuk menyimpan nomor penting seperti PSC 119,BPBD, Damkar, dan PMI. Sehingga ketika ada bencana, bisa merespon dengan cepat.
Kebakaran rumah yang menimpa Bapak Mujianto Warga Desa Candirejo tersebut terjadi pada hari Kamis, 28 September 2023 pukul 09.30 WIB
Siti saksi Istri korban menjelaskan, Kejadian kebakaran rumah kira kira jam 8.30 keadaan rumah masih kosong. Kemudian beberapa orang melihat api tetapi api sudah terlihat besar dan langsung melahap rumahnya
"Lalu juga membakar sebagian rumah yang berdampingan dengannya," ucapnya.
Perlu diketahui sebelumnya PMI Batang bulan agustus yang lalu juga memberikan bantuan yang sama kepada 6 warga yang terdampak kebakaran rumah di 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Bandar dan Blado.
- Ketua DPRD Jepara: Manasik, Bekal Penting Tunaikan Ibadah Haji
- BMT Nurussa’adah Pekalongan Digeruduk, Nasabah Desak Pengembalian Dana
- Alokasi Anggaran Polresta Magelang 2023 Rp110 M untuk Lima Program Unggulan