Polres Batang Musnahkan 3.191 Botol Miras

Kepolisian resor (Polres) Batang memusnahkan 3.191 dan satu dirijen minuman keras saat apel gelar pasukan Operasi Lilin Candi 2022.


Pemusnahan dilakukan di Jl Veteran, tepatnya di depan rumah dinas Bupati Batang.

"Ini adalah hasil operasi bersama TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dalam tiga hari terakhir," kata Kapolres Batang AKBP Irwan Susanto, Kamis (22/12).

Rincian miras yang dimusnahkan yaitu 584 AO botol besar, 198 AO botol kecil, 112 botol anggur merah, 12 botol anggur putih, 42 botol singraja, enam botol soju.

Lalu, lima botol congyang, 79 botol tuak, enam botol Meansion House, 10 botol lecij, 12 botol newport serta 2.155 botol ciu dan satu jerigen ciu (30 liter).

Selain itu, sepanjang Ops Lilin Candi 2022, sekitar 400 personel gabungan siaga mengamankan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Personel gabungan terdiri atas TNI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, BPBD dan lainnya.

"Kami juga membuka pos pelayanan di alun-alun Batang, lalu tempatkan personel di Rest Area 360 dan 379," kata Kapolres.

Pihaknya juga mengantisipasi keramaian di sejumlah tempat karena masa liburan anak sekolah. Lalu, juga mengantisipasi kecelakaan di sejumlah titik rawan di pantura dan ruas tol.

Pihaknya memprediksi puncak arus lalu lintas Nataru adalah H -2 Natal dan H-2 Tahun Baru.

Penjabat Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki menyebut pengamanan Nataru tidak hanya oleh aparat penegak hukum dan pemkab. Beberapa organisasi kemasyarakatan (ormas) contohnya Kokam dan Banser pun turut dalam pengamanan.

"Kalau untuk harga pangan, hingga saat ini stabil ," jelasnya.