Wali Kota Salatiga Yuliyanto mengajak atlet pemilik usaha mendaftarkan diri ke Dinas Koperasi agar memperoleh bantuan pemerintah sebesar Rp 2,4 juta.
- Blunder Hugo Lloris Mirip Loris Karius Di Final Piala Champions
- IOF Lirik Potensi Trek hingga Wisata Off Road Alam Batang
- Atlet Panjat Tebing Indonesia Disorot Korea
Baca Juga
"Atlet dibawa binaan KONI Salatiga yang memiliki usaha dapat mendaftarkan usahanya untuk memperoleh bantuan Rp 2,4 juta selama pandemi Covid-19," kata Wali Kota Salatiga Yuliyanto usai menjadi inspektur upacara di tengah apel luar biasa peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-37 tahun 2020 tingkat Kota Salatiga, Rabu (9/9).
Bantuan tersebut, disebutkannya sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap atlet yang "stop" mengikuti hampir semua event mulai regional, nasional hingga Internasional.
"Cukup dengan syarat KTP dan kartu keluarga (KK), rekening dapat mengajukan ke Dinas Koperasi Kota Salatiga agar bisa mendapatkan bantuan Rp 2,4 juta," tandasnya.
Ia juga mengapresiasi kepada KONI Salatiga. Karena, ditengah pandemi Covid-19 seluruh atlet masih bisa melakukan tugas dan tanggungjawabnya.
"Dan keadaan ini bukan menjadi penghalang untuk terus meraih prestasi. Di Haornas ke-37, Salatiga mendukung sport saint, sport pertanian dan sejumlah kegiatan lainnya," ujarnya.
Ketua KONI Salatiga Adi Purwanto mengatakan, sejauh ini pihaknya telah meluncurkan Rp 120 juta guna melengkapi sarana prasarana (sapras) bagi atlet lini satu.
Pihaknya juga mencoba menghidupkan berbagai sektor sebagai upaya peningkatan perekonomian di lingkungan KONI Salatiga.
- Jawa Tengah Canangkan Sukses Ganda Di Peparnas XVII Solo Raya
- Serena Williams Tersingkir dari 50 Besar WTA
- Dipermak Sedemikian Rupa, Stadion Wergu Wetan Kudus Siap Jadi Tuan Rumah Liga 2 Nasional