Puluhan rumah di dusun Nongko Gadung Desa Wonorejo Jatiyoso Kabupaten Karanganyar rusak ringan hingga berat terkena angin puting beliung, Jumat (21/1).
- Polres Kebumen Terus Lakukan Pencarian Wisatawan yang Hilang di Laut
- Lagi, Longsor Hantui Warga Kabupaten Banjarnegara
- Dikemudian Remaja Belasan 18 Tahun, Pajero Terbakar Usai 'Nyelip' Keluar Jalur Semarang-Bawen
Baca Juga
Informasinya pada saat itu cuaca dalam kondisi hujan dengan intensitas cukup deras disertai angin. Kejadian ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang di beberapa titik jalan. Bahkan tiang listrik juga tumbang.
Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalakhar BPBD) Kabupaten Karanganyar Bagus Darmadi sebut hasil laporan bencana angin puting beliung melanda kawasan Wonorejo Jatiyoso.
"Angin puting beliung ini merusakkan sejumlah rumah warga di wilayah tersebut. Termasuk pohon tumbang," jelasnya saat dihubungi RMOL Jateng, Jumat (21/1).
Tim BPBD menuju ke lokasi kejadian melakukan koordinasi, assesment data dan pemotongan pohon yang tumbang dibantu dengan pihak terkait juga Relawan Penanggulangan Bencana BPBD Karanganyar.
"Tidak ada korban jiwa saat kejadian bencana angin puting beliung," lanjutnya.
Namun dari kejadian tersebut sebagian rumah warga rusak dibagian atap (genting). Termasuk satu rumah warga rusak parah.
"Saat ini pendataan terus kami lakukan," lanjutnya.
Dirinya juga meminta masyarakat selalu waspada terkait kondisi cuaca ekstrim dan tidak menentu belakangan ini.
Diketahui, kabupaten yang terletak di lereng Gunung Lawu ini, masuk kedalam zona merah rawan terjadinya bencana alam. Terlihat dari pemetaan wilayah rawan bencana yang dilakukan Pemkab Karanganyar.
Ada 14 kecamatan dari 17 kecamatan masuk dalam katagori rawan bencana. Seperti banjir dan longsor pada musim hujan antara lain Tawangmangu, Karangpandan, Gondangrejo, Kerjo, Tasikmadu, Kebakkramat, Jatiyoso, Jumapolo, Jenawi, dan Ngargoyoso.
- Kota Pekalongan Dilanda Angin Puting Beliung, Belasan Rumah Rusak Parah
- Gudang Tembakau Di Wonosobo Terbakar, Kerugian Capai Lebih Dari Setengah Miliar
- Semarak Artis Ibu Kota Ke Wonogiri Hibur Masyarakat