Siswa di 43 Sekolah LP Ma'arif NU Kota Pekalongan Kumpulkan Uang Saku untuk Palestina

Pengurus LP Ma'arif NU Kota Pekalongan menyerahkan donasi hasil uang saku siswa ke PCNU
Pengurus LP Ma'arif NU Kota Pekalongan menyerahkan donasi hasil uang saku siswa ke PCNU

Nasib warga Gaza, Palestina membuat hati ribuan siswa di bawah Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif NU Kota Pekalongan. Mereka mengumpulkan Rp 138 juta dari sisa uang saku untuk disumbangkan ke Palestina.


Ketua LP Ma'arif NU Kota Pekalongan Muhammad Subkhan menyebut total ada  43 sekolah di bawah naunganya. 

"Donasi sengaja dikumpulkan dari sisa uang saku siswa mulai dari 11-16 November 2023," katanya saat dikonfirmasi, Sabtu (18/11).

Hasil  diserahkan ke Lembaga Amil Zakat Infak dan Shodaqoh Nadhatul Ulama (Lazisnu) Kota Pekalongan.Penyerahan donasi dilakukan Ketua LP Ma'arif NU di Gedung Aswaja.

Penyerahan donasi itu disaksikan oleh Ketua Pengurus Cabang Nadhatul Ulama (PCNU) H Muhtarom. 

Setelah penyerahan donasi secara kolektif, maka akan segera diintegrasikan ke Pengurus Besar NU melalui PCNU dan Lazisnu setempat. 

Ketua PCNU Kota Pekalongan H Muhtarom menambahkan setelah diintegerasikan ke PBNU donasi selanjutnya akan disalurkan melalui baznas dan Pemerintah Indonesia menuju ke Palestina.

Menurut dia, donasi ke Palestina tidak hanya dilakukan oleh LP Ma'arif NU saja namun juga ada bentuk donasi lain yang disalurkan oleh lembaga NU.