Prestasi membanggakan diraih oleh mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, dengan menyabet juara 1 pada Lomba Video Inspiratalk yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Indonesia (UII).
- FISIP UNDIP Terbaik 2 Lingkup Keilmuan Sosial dan Pemerintahan di Indonesia Versi Edurank 2023
- DPRD Karanganyar Akui Terima Laporan Terkait Iuran Acara Pelepasan Siswa
- BBGP Jawa Tengah Gelar Saresehan P5 Dalam Gelar Merdeka Berbudaya
Baca Juga
Ada 11 mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Ilmu Lingkungan angkatan 2021, yang terlibat dalam proyek ini. Diantaranya Sovia Wijayanti, Haydar Ally, Ressa Karina, Glora Ramadhani, Muhammad Bondan Mardiyanto, Fadhil Achmad Zaky, Daffa’ Nur Waskito, Risma Salsabila Foresty, Anisa Eka Putri Aryanto, Faisya Haqqin Abrari, dan Yunia Putri Annisa Arta.
Tim UNS berhasil menghasilkan dua karya berupa video inspiratif dan film pendek.
Produk berupa video inspirasi berjudul ‘Terima’. Video ini menceritakan kehidupan seorang mahasiswa yang harus menerima dengan ikhlas apa yang sudah ditakdirkan untuknya.
Lalu produk berupa short movie berjudul ‘Gantung’. Film ini mengangkat tema pelecehan seksual yang terjadi kepada seorang wanita dan bagaimana cara ia bangkit dari trauma pelecehan tersebut.
“Kami ingin mengejar peluang dan memanfaatkan momentum yang ada sebagai sarana aktualisasi diri, menyalurkan kreativitas, meningkatkan potensi dan skill, juga mengevaluasi kelemahan dan meningkatkan keterampilan,” terang Fadhil Ahmad Zaky, mewakili tim, pada Senin (21/2).
Ke depan, Fadhil berharap agar pengalaman dan ilmu yang mereka dapatkan dari lomba dapat diaktualisasikan pada lomba-lomba berikutnya.
“Semoga pengalaman dan ilmu yang kami dapatkan dari lomba-lomba ini dapat kami aktualisasikan di lomba-lomba berikutnya dan di kehidupan kami. Tentunya, semoga pesan dari setiap ide cerita yang kami sampaikan dapat tersampaikan dengan baik kepada audience,” harapnya.
- Akhirnya, Mendiktisaintek di Reshuffle Juga
- Tak Kooperatif, Pemkab Batang Putuskan Sepihak Hasil Akhir Rehab 5 SD yang Gagal
- Jelang Masa Perkuliahan, Mahasiswa Baru Umuka Ikuti PKKMB-Masta