Tingkah Aneh Pembanting Bayi di Pemalang, dari Lari Telanjang hingga Pecahkan Kaca Tetangga

Khoirul Anam (25), pelaku membanting bayinya sendiri hingga meninggal, sempat bertingkah tidak wajar. Pelaku tidak hanya berlari di kampung, sambil telanjang tapi juga sempat menantang warga.


"Iya saya sempat ditantang, pas lari telanjang bulat," kata tetangga pelaku, Anwar (45), Minggu (12/3).

Tidak hanya itu, pelaku sempat memukul jendela rumah tetangganya hingga pecah. Hingga akhirnya, diamankan warga dan pihak keluarga membawa pelaku.

Anwar menyatakan, selama ini pelaku tidak pernah bertingkah macam-macam. Kesehariannya di kampung lebih dikenal sebagai sosok pendiam.

Hal sama juga diungkapkan Kadus III , Dukuh Pejaten RT 1 RW 3 No 66, desa Rowosari, Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang, Amir Cholis. Ia menyatakan bahwa pelaku baru setahun tinggal di kampung karena ikut istrinya.

"Saya tidak begitu kenal, tapi selama ini orangnya sopan," jelasnya.

Sebelumnya, peristiwa ayah membanting bayinya yang berumur dua bulan hingga meninggal, menggegerkan warga Dukuh Pejaten RT 1 RW 3 No 66,  desa Rowosari, Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang. Pelaku bernama Khoirul Anam (25) mendadak membanting anaknya di depan mertuanya sendiri.

"Waktu kejadian saya duduk duduk di sini (depan rumah), bapaknya dari nimang nimang anaknya, terus deket-deket ke saya, anaknya dicium. Terus mendadak nonjok saya," kata mertua pelaku, Rasmadi (48), saat diwawancara, Sabtu (11/3).

Lalu, ia pun berdiri. Pelaku dan dirinya sama-sama berdiri. Mendadak menantunya membanting cucunya, Intan Ayu Lestari (2 bulan) kemudian lari.

Pelaku berlari sambil membuka baju satu persatu hingga telanjang. Kejadian itu membuat dirinya serta warga geger. Lalu, ia membawa cucunya menuju RS Kraton Pekalongan yang terdekat.

Tapi, belum sampai rumah sakit, cucu keduanya itu menghembuskan nafas terakhirnya dalam perjalanan. Kejadian itu sekitar pukul 17.30 WIB.

Menantunya itu sehari-hari bekerja mencuci mobil atau menjahit. Dalam keseharian, tidak pernah cekcok dan tidak pernah mengamuk pada istrinya, Rita Yuniasih (28).