- Perduli Pemimpin Masa Depan Indonesia, Pangdam IV/Diponegoro Serahkan 1.000 Sepatu Untuk Siswa Sukoharjo
- Pemkab Sukoharjo Percepat Pembentukan 167 Koperasi Desa Merah Putih
- Serangan Tikus Masih Ancam Lahan Pertanian Di Kalibening, Bantuan Masih Kurang
Baca Juga
Tegal - Upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-123 Tahun 2025 yang dipimpin oleh Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman dari Kodim 0712/Tegal di Lapangan Bola Desa Kesadikan, Tarub pada Rabu (19/02) diharapkan mampu mempercepat pembangunan desa serta meningkatkan kualitas hidup warga setempat.
Fokus TMMD mencakup dua (2) sasaran di antaranya sasaran fisik pembuatan jalan, sumur, jembatan, ketahanan pangan selain sasaran nonfisik mencakup pelayanan bagi masyarakat.
Usai upacara pembukaan Pj Bupati Tegal Tegal Amir Makhmud, bersama Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaludin, Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman, serta Kapolres Tegal AKBP Andi M Indra Waspada Amirulah mengunjungi tenda-tenda pelayanan masyarakat.
Ada pun layanan yang disediakan bagi masyarakat adalah pelayanaan Dukcapil (kependudukan dan catatan sipil), pembuatan KTP, pembuatan Akta Kelahiran dan Kartu Keluarga, layanan kesehatan, dan layanan SIM. Juga ruang bagi usaha mikro kecil menengah (UMKM) Kabupaten Tegal untuk mengenalkan produknya di acara tersebut.
Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman selaku Dansatgas TMMD menjelaskan bahwa pelayanan ini merupakan bagian dari kegiatan tambahan guna memudahkan warga dalam urusan kependudukan, yang bertujuan untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.
“Kita berharap masyarakat Desa Kesadikan dapat merasakan manfaat dengan adanya pelayanan ini sehingga berdampak positif dalam berbagai aspek kehidupan. Karena Dokumen-dokumen tersebut memiliki peran vital dalam berbagai layanan publik, mulai dari pengurusan BPJS, keperluan dalam mencari pekerjaan atau sekolah”, jelas Dandim.
Letkol Inf Suratman juga menambahkan selain layanan dari Dukcapil TMMD juga menghadirkan layanan perpanjangan SIM sehingga warga yang hadir tidak perlu jauh-jauh dalam perpanjangan SIM.
"Ini adalah langkah yang positif dalam memudahkan akses pelayanan publik dan meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap layanan administrasi kependudukan yang terselenggarakan dengan adanya program TMMD di Desa Kesadikan ini," terang Dandim.
Sementara salah seorang warga bernama Tardi yang ikut mengurus administrasi kependudukan pada pelayanan tersebut mengaku sangat terbantu dengan adanya layanan dari Dukcapil di pembukaan TMMD ini.
“Layanan seperti ini untuk masyarakat seperti saya itu sangat membantu. Alhamdulillah, pembuatan KTP saya sudah selesai”, ungkapnya.
Tardi juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas pelayanan yang diberikan di acara pembukaan TMMD Kodim Tegal.
Menurutnya, keberadaan layanan Dukcapil dalam pembukaan TMMD ke-123 di Desa Kesadikan menghadirkan manfaat yang langsung dirasakan oleh masyarakat.
“Saya selaku warga Kesadikan mengucapkan banyak terima kasih dengan adanya pelayanan yang sangat memuaskan ini," pungkasnya.
- Kader DPC Kendal Arif Suharsoyo Meraih Suara Terbanyak Pimpin PBB Jawa Tengah
- Perduli Pemimpin Masa Depan Indonesia, Pangdam IV/Diponegoro Serahkan 1.000 Sepatu Untuk Siswa Sukoharjo
- Pemkab Sukoharjo Percepat Pembentukan 167 Koperasi Desa Merah Putih